10 Karakter Anime Perempuan Tercantik yang Memakai Kacamata


Dalam anime, karakter perempuan yang memakai kacamata biasanya memiliki kesan dan penampilan yang menarik. Mereka biasanya digambarkan sebagai karakter yang manis dan moe, serta beberapa yang serius dan kutu buku.

Ada begitu banyak karakter perempuan yang memakai kacamata di anime yang bisa kita temukan di genre apapun.

Oleh karena itu, kami telah memilih 10 karakter anime perempuan terbaik serta tercantik yang memakai kacamata yang mungkin kamu sukai di bawah ini.


10.Tanaka Asuka (Hibike! Euphonium)



Dia adalah wakil presiden klub band konser, dan memimpin bagian bass. Dia disukai oleh anggota band lainnya karena sikapnya yang perhatian dan kekanak-kanakan, dan menginginkan dia menjadi presiden klub, tetapi dia menolaknya.

Asuka sebenarnya tidak peduli dengan kejayaan band, atau apakah band di sekitarnya terdengar bagus atau buruk. Selama dia terus memiliki ruang di mana dia dapat berlatih dan memainkan euphoniumnya, dia akan puas dengan di mana dia berada.

Sikap dan kepribadiannya ini dia tunjukkan untuk menyembunyikan perasaan sebenarnya dari tekanan yang dia dapatkan dari ibunya. Dia berusaha menahannya dan berusaha keras mencapai apa yang diinginkannya.

9.Sanshokuin Sumireko (Ore wo Suki Nano wa Omae Dake ka yo)



Menyamar sebagai Pansy yang selalu berada diperpustakaan. Dia adalah siswa tahun kedua SMA Amatsuyu Kisaragi yang sama dengan Kisaragi Amatsuyu atau Jouro.

Sumireko menyamar sebagai Pansy karena berbagai macam alasan, salah satunya karena tertarik dengan Jouro.

Dia bersikap sopan kepada semua orang kecuali Jouro. Dia merasa kalau bersama Jouro dia bisa menjadi dirinya sendiri, dan untuk beberapa alasan, dia sinis kepada Jouro karena menurutnya Jouro adalah pria yang menyedihkan, namun di saat yang sama dia menganggapnya sebagai pria yang mengagumkan.

8.Kamishiro Rize (Tokyo Ghoul)



Rize adalah karakter yang paling sadis dan mengerikan di daftar ini!

Rize sebenarnya adalah ghoul pemakan manusia yang sadis dan rakus. Dia suka menyiksa korbannya sebelum benar-benar memakannya.

Rize hampir dikenal oleh seluruh ghoul dan menjadi salah satu ancaman serius yang paling di cari keberadaannya oleh CCG.

Dia adalah penyebab Kaneki Ken berubah menjadi ghoul.

7.Murasame Reine (Date A Live)



Dia sangat cerdas dan Petugas Analisis Kru Fraxinus Ratatosk.

Dia bisa lebih disebut sebagai wakil komandan daripada Kannadzuki Kyouhei, biasanya dia di sisi Kotori yang mengatur hal-hal di sekitar kru.

Pada suatu saat dia dapat diandalkan dan mengambil perintah dari arahan yang harus dilakukan Shidou saat berkencan dengan roh. Dia seperti kakak dari Shidou dan para roh lainnya untuk membantu mereka mengatasi masalah mereka dan semacamnya.

6.Futaba Rio (Seishun Buta Yarou wa Bunny Girl Senpai no Yume wo Minai)



Dia adalah satu-satunya anggota klub sains dan juga salah satu dari dua teman Sakuta yang selalu bersedia membantu dan memberikan penjelasan dari kejadian yang tidak semua orang akan percaya dan mengalaminya.

Rio hampir tidak pernah menunjukan emosinya namun mengeluarkan semua yang dipikirkannya, dia juga lebih suka menyendiri, tetapi bersedia membantu orang lain.

Ketika Rio mengalami kejadian yang sama seperti Sakuta, kita akan melihat sisi Rio yang lebih manis dan terbuka.

5.Ootsuka Meiko (Yamada-kun to Nananin no Majo)



Meiko adalah salah satu penyihir dari 7 penyihir di seri ini.

Meiko memiliki kemampuan yang disebut Telepati. Karena ketidakmampuannya untuk berbicara dengan suara keras, dia memperoleh kekuatan ini sehingga dia dapat berkomunikasi dengan orang lain.

Dia tidak terbiasa berurusan dengan orang lain, sehingga sering menampilkan sikap malu dan panik selama pertunjukan.

Diluar sikapnya itu, dia adalah individu yang baik dan dapat dipercaya serta bersedia membantu teman sekelasnya pada saat dibutuhkan.

Namun, ada yang menarik dari Meiko. Jika kebanyakan karakter anime yang memakai kacamatan digambarkan sebagai seorang yang pintar, maka ini tidak berlaku bagi Meiko. Dia dan Yamada adalah dua siswa dengan nilai terendah di sekolah mereka. Namun, dia adalah seniman yang luar biasa yang suka menggambar apapun dengan sangat baik.

4.Shimizu Kiyoko (Haikyuu!!)



Kemudian ada Shimizu Kiyoko dari anime Haikyuu. Kiyoko sebenarnya cukup cantik untuk menempati urutan pertama di daftar ini.'

Kiyoko adalah seorang manajer klub voli SMA Karasuno. Kiyoko dikenal karena kepribadiannya yang menyendiri dan tidak banyak bicara. Namun, dia serius dan memberikan yang terbaik dengan posisinya itu.

Dukungan Kiyoko ternyata lebih berpengaruh dari yang dipikirkan anak kelas satu terhadap pemain senior Karasuno.

3.Sonohara Anri (Durarara!!)



Sonohara Anri adalah karakter yang cukup menggoda di daftar ini. Meskipun dia pendiam dan lebih suka mengasingkan diri dari orang lain, dia cerdas dan banyak akal. Tubuhnya yang seksi dan perilakunya yang pemalu memberinya perhatian yang tidak dinginkan dari banyak pria. Dia lebih memilih menjauhkan diri dari situasi tersebut dan tidak melakukan apa-apa terhadap perhatian yang tidak diinginkannya itu.

Setelah bertemu dengan Mikado dan Masaomi, Anri berkembang menjadi individu yang lebih percaya diri. Meskipun dia masih tidak banyak bicara, dia mulai menunjukkan emosi dan kehendaknya sendiri, terutama saat bersama mereka berdua.

2.Kuriyama Mirai (Kyoukai no Kanata)



Kuriyama Mirai adalah karakter termoe yang memakai kacamata di daftar ini!

Dia kikuk dan memiliki kepribadian yang canggung. Dia berusaha mencapai tujuannya tanpa rencana sekalipun. Sehingga, semua usaha yang dilakukannya selalu berakhir gagal. Namun, inilah yang menarik darinya. Semua yang dilakukannya terlihat menggemaskan. Apalagi, Mirai telah terbukti sangat buruk dalam berbohong, yang membuatnya semakin moe setiap kali dia berusaha menyembunyikan sesuatu dari orang lain.

Diluar kepribadiannya tersebut, dia berjuang dalam hidup. Sebagai seorang yang memiliki kemampuan memanipulasi darah, yang dianggap sebagai hal yang buruk, dia pun dijauhi oleh orang-orang disekitarnya. Dia harus mendapatkan uangnya sendiri untuk memenuhi kebutuhan dengan berburu Youmu seorang diri.

Setelah terikat dengan orang-orang disekitarnya, Mirai mulai lebih percaya diri untuk mengalahkan Youmu dan menjadi berpengalaman.

1.Asada Shino (Sword Art Online)



Bisa dibilang Asada Shino adalah karakter perempuan yang memakai kacamata tercantik di daftar ini sejauh ini.

Dia adalah seorang sniper terkenal dalam game virtual Gun Gun Online sebagai Sinon. Akurasi sniper Sinon sebagai pemain GGO pun sungguh luar biasa. Dia bisa menembakkan peluru ke arah musuhnya dalam situasi dan kondisi apapun.

Tenang dan keren adalah dua kata yang paling menggambarkan kepribadian Sinon. Namun, Sinon memiliki temperamen yang kasar sekali. Tapi, dia menunjukkan perubahan sikap selama pertunjukan. Terlepas dari semua ini, Sinon, meskipun mungkin sulit untuk didekati, dia sebenarnya adalah orang yang ramah dan tidak keberatan membantu orang lain. Shino juga bisa menjadi karakter yang rapuh karena insiden masa kecilnya.

Itulah daftar 10 karakter perempuan tercantik yang memakai kacamata dalam anime. Jika kamu suka tinggalkan komen dan share di bawah ini.
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama